Wednesday, April 2, 2014

Menyimpan FROZEN Food, Makanan OLAHAN SEHAT, TIPS Menyimpan MAKANAN



Berbagai makanan dan bahan makanan biasa kita simpan di dalam kulkas. Berbagai jenis makanan dengan bahan dan aroma berbeda sering kita campur dalam satu tempat. Tak heran, kulkas jadi beraoma tidak sedap. Berikut tips menyimpan berbagai makanan di dalam kulkas.

Daging Segar - Daging segar, ikan, dan unggas tetap dalam pembungkus. Melepas pembungkusnya bisa meningkatkan resiko terkena bakteri. Simpan di freezer dengan suhu udara 5 derajat Celsius. Dengan itu dagin, ikan dan unggas / bahan olahan dapat bertahan hingga 5 hari.

Bahan Berkemasan - Keju, yoghurt, krim asam, susu, dan krim biarkan tetap dalam kemasannya. Jika sudah dipakai, jangan kembalikan ke wadah aslinya. Letakkan di mangkuk/piring dengan bungkus plastic. Untuk keju gunakan bungkus aluminimum foil jika sudah dikonsumsi.Untuk susu, lebih baik gunakan botol plastik sebagai bungkusnya dari pada kardus karton. Kardus karton lebih mudah ditumbuhi bakteri dari pada gelas plastik. Simpan di freezer sehingga keju, yoghurt, susu dan yang lain dapat bertahan hingga 2-3 bulan.

Buah dan Sayur - Jangan campur buah dan sayuran. Buah-buahan dan sayuran mengeluarkan gas yang berbeda. Jauhkan buah-buahan dan sayuran terpisah seperti penempatan di toko buah. Simpan di suhu 7-10 derajat, sehingga buah dan sayur dapat bertahan hingga 1 minggu.

Simpan semua sisa makanan di tempat kedap udara dan tahan bocor. Tempatkan makanan sisa dalam wadah horizontal sehingga bisa dingin lebih cepat. Jika makanan habis dimasak, dinginkan sisa makanan dalam waktu dua jam dari memasak, lalu masukkan ke kulkas.


Untuk telur bisa disimpan sampai satu pekan di kulkas. Dan untuk tepung-tepungan, biji-bijian, dan umbi-umbian bisa disimpan dalam suhu 25 derajat Celsius atau sama seperti suhu dalam kamar. Ini bisa lama bergantung dari udaranya sendiri.

Dengan Tips diatas anda tak perlu bingung untuk menyimpan olahan Frozen Food kami. Untuk Pemesanan dapat anda lihat disini.

Dikerjakan Oleh Widya Desriana (12121997)

No comments:

Post a Comment